Posted by : Khieply
Sabtu, 29 Maret 2014
Lampu status pemancar Wi-Fi Anda berkedip kuning kecoklatan.
Resolution
Berikut ini beberapa alasan yang umum mengapa lampu status berkedip kuning kecoklatan:
- Pemancar Wi-Fi belum dikonfigurasi karena masih baru.
- Pemancar Wi-Fi telah direset.
- Pembaruan firmware yang baru tersedia untuk pemancar Wi-Fi.
- Tidak tersedia alamat IP untuk pemancar Wi-Fi.
- Pemancar Wi-Fi dalam Mode Perpanjangan berada di luar jangkauan jaringan Wi-Fi dari pemancar Wi-Fi utama.
- Kabel Ethernet WAN dicabut dari pemancar Wi-Fi.
- Pemancar Wi-Fi kekurangan jalur ke Internet (atau router lokal).
- Akses Internet mungkin sementara tidak tersedia dari Penyedia Layanan Internet (ISP) Anda.
- Time Capsule AirPort Anda mendeteksi bahwa hard drive internal melaporkan kesalahan SMART, dan gagal (Ini memerlukan firmware 7.5.2, dan Utilitas AirPort 5.5.2).
Lampu status yang terus berkedip kuning kecoklatan menunjukkan bahwa pemancar Wi-Fi Anda mungkin bermasalah.
Cara mengatasi peringatan lampu status yang berkedip kuning kecoklatan
Jalankan Utilitas AirPort untuk mengetahui mengapa pemancar Wi-Fi Anda berkedip kuning kecoklatan. Apple menyarankan Anda menggunakan Utilitas AirPort 5.5.2 untuk Mac, Utilitas AirPort 5.5.2 untuk Windows, atau versi Utilitas AirPort yang lebih baru jika ada.
- Utilitas AirPort 5.2 atau yang lebih baru terbuka secara otomatis jika pemancar Wi-Fi Anda bermasalah. Anda juga bisa memilih untuk menjalankan Utilitas AirPort kapan pun. Jangan gunakan versi Utilitas AirPort yang lebih lama dari 5.0.
Pada Mac OS X, Utilitas AirPort terletak di Applications (Aplikasi) > Utilities (Utilitas) folder.
Pada Microsoft Windows, Utilitas AirPort bisa dicari dengan mengklik Start > Semua Program > AirPort.
Catatan: Anda juga bisa mencari dan mengunduh firmware dan perangkat lunak pemancar Wi-Fi terbaru dengan mengklik di sini. - Pada jendela Utilitas AirPort, cari pemancar Wi-Fi Anda dan klik dua kali untuk membuka jendela Summary (Ringkasan). Catatan: Jika Anda memiliki lebih dari satu pemancar Wi-Fi, klik dua kali ikon untuk pemancar Wi-Fi yang memiliki lingkaran kuning kecoklatan di dekatnya.
- Jika jendela Summary (Ringkasan) muncul, klik dua kali lingkaran kuning kecoklatan di sebelah kanan Status pemancar Wi-Fi untuk membuka jendela Status.
- Jendela Status mencantumkan kondisi yang memerlukan perhatian Anda. Respons setiap item hingga tidak ada item yang tercantum.
Penting: Anda harus mereset pemancar Wi-Fi menggunakan sakelar reset untuk mengaktifkan kembali pemeriksaan kondisi yang Anda abaikan. - Agar lampu status berhenti berkedip kuning kecoklatan, pengaturan khusus mungkin perlu diubah, atau centang kotak "Ignore" (Abaikan) yang berada di samping opsi yang tidak ingin Anda ubah. Tanda centang memberi tahu AirPort bahwa Anda mengetahui masalah dan memilih untuk mengabaikannya. Misalnya, Anda ingin membiarkan AirPort Anda tetap terbuka tanpa kata sandi sehingga siapa pun bisa terhubung ke jaringan nirkabel Anda.
- Klik Update (Perbarui) untuk menerapkan perubahan Anda (pemancar Wi-Fi akan restart).
- Setelah pemancar Wi-Fi restart, lampu status akan berwarna hijau dan tidak berkedip. Jika lampu status masih kuning kecoklatan dan berkedip setelah pemancar Wi-Fi restart, Anda bisa mengulangi langkah-langkah di atas.
Posting Komentar